Pohon Tumbang Di 2 Titik Akibat Angin Kencang
RHTY 18 Maret 2019 12:41:16 WIB
Kedungkeris (SIDA) – Angin rebut berhasil merobohkan pohon dan menimpa rumah warga Desa Kedungkeris, tepatnya di Dusun Sendowo Lor, Jumat (16/03) pukul 08.00 WIB. Dua pohon jati berhasil merobohkan rumah Samikem (72). Tidak ada korban jiwa hanya rumah bagian dapur rusak parah. Diperkirakan kerugian mencapai 5 juta rupiah.
"Kami menghimbau kepada warga lain agar selalu waspada karena Yoyakarta pada bulan Maret ini berpotensi hujan lebat disertai angin kencang," tutur Murdiyanto, S.E. selaku Kepala Desa Kedungkeris. Samikem ada warga lain yang juga bernasib sama yaitu Warinem (78). Rumahnya juga tertimpa pohon jati, Senin (21/01) kemarin. Kejadian diperkirakan pukul 19.00 WIB saat itu Warinem berada di ruang belakang dan terdengar bunyi roboh di ruang depan. Kerugian diperkirakan 8 juta rupiah dan tidak ada korban jiwa.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |