Kedungkeris Kibarkan Sang Saka di Tengah Hutan Kayu Putih

YENI FATIMAH 18 Agustus 2020 13:43:02 WIB

Kedungkeris (SIDA) – Perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 memang tidak semeriah di tahun sebelumnya. Meskipun ditengah pandemi bangsa Indonesia masih melaksanakan upacara kemerdekaan sesuai protocol kesehatan yang telah digencarkan oleh pemerintah.

Di Gunungkidul sendiri khususnya para petani dari Kalurahan Kedungkeris  Kapanewon Nglipar dan diikuti warga sekitarnya melaksanakan upacara bendera di kawasan hutan kayu putih. Upacara bendera dilaksanakan sebelum warga beraktivitas bercocok tanam seperti biasa. Pengibaran Sang Merah Putih dilakukan oleh Devilias (33), Eko (35) dan Subarno (49).

Menurut  Sunaryanta, yang dikutip dari Net.TV, 17 Agustus 2020, sebagai tokoh masyarakat yang ikut serta dalam pelaksanaan upacara bendera menuturkan bahwa upacara ini dilaksanakan untuk mengenang jasa para pendiri dan para pejuang bangsa Indonesia.

“Kita mengingat kembali jasa para pendiri bangsa ini dan para penjuang yang telah mengorbankan jiwa dan raganya hingga mencapai kemerdekaan. Inilah yang harus kita kenang bersama,” kata  Sunaryanta.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar